Padang – Sekolah Empat Torak Jilid II Angkatan 2019 yang digagas oleh Kepengurusan Himoto Kabinet Mayana 90 dilaksanakan pada Tanggal 01 Desember 2019 1 mulai jam 07:30-18:00 WIB di Ruang Serab Guna (RSG) FT UNP. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa Teknik Otomotif terkhusus mahasiswa baru angkatan 2019 untuk menjadi pemimpin dan sSekaligus dikukuhkan menjadi Kepengurusan Muda Himoto Kabinet Mayana 90.

Acara pembukaan dimulai pada jam 08:00 WIB yang dihadiri oleh Ketua Jurusan Teknik Otomotif Bapak Prof. Dr. Wakhinuddin S., M.Pd., Pembina Himoto Bapak Rifdarmon, S.Pd., M.Pd.T. dan Dewan Pengurus Harian Himpunan Mahasiswa Teknik Otomotif periode 2019/2020 serta anggota kepengurusan Himoto FT UNP kabinet Mayana. Agenda pertama adalah pembukaan oleh Pembawa Acara Sdr. Fadli Randa dan Intan Maisa Tania. Setelah itu dilanjutkan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an oleh Sdr. Wanri, pelaporan Ketua Pelaksana disampaikan oleh Sdr. Renaldo dan kata sambutan oleh Ketua Umum Himoto 90 Sdr. Gusmardiansyah serta kata sambutan dari Pembina Himoto Bapak Rifdarmon, S.Pd., M.Pd.T.

Acara Sekolah Empat Torak dengan tema “Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan Himoto yang Berintelektual, Berdedikasi, dan Berintegrasi dibuka langsung oleh Ketua Jurusan Teknik Otomotif FT UNP Bapak Prof. Dr. Wakhinuddin S., M.Pd. dengan mengucapkan ”Bismillah”.

Kegiatan ini diawali dengan penyampaian materi tentang komunikasi efektif oleh Sdr. Fahmi pada jam 10:00 – 11:00 WIB dan dilanjutkan dengan materi kepemimpinan dalam organisasi oleh Sdr. Anggi jam 11:00 – 12: 00 WIB. Setelah menerima materi di dalam ruangan, maka langsung dipraktekkan melaui acara outbond dengan salah satu permainan lawan kata yang membutuhkan kekompakan dan kerjasama antar kelompok.

Setelah kegiatan ini diharapkan mampu menambah pengetahuan mahasiswa baru angkatan 2019 tentang komunikasi efektif dan kepemimpinan organisasi sehingga meningkatkan motivasi mereka dalam mengikuti dan aktif berorganisasi selama kuliah di Jurusan Teknik Otomotif FT UNP. Selain itu, kegiatan ini juga menciptakan keakraban antara Pengurus Himoto 90 dengan mahasiswa baru angkatan 2019 sehingga terjalin silaturrahim yang baik antar mahasiswa.
Kabinet Mayana 90…! Satu Suara…!! Satu Pemikiran…!!! Satu Perjuangan…!!!! Hidup Mahasiswa…!!!!!
[Berita oleh : Huminfo Himoto FT UNP 90]