Padang – Upgrading Pengurus Himpunan Mahasiswa Teknik Otomotif Kabinet Mayana 90 dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu tanggal 26-27 Oktober 2019 di Tiger Camp Lubuk Minturun Padang yang dihadiri oleh 39 Pengurus. Agenda selama Upgrading berupa acara formal dan non formal. Acara formal diantaranya penyampaian materi tentang Manajemen aksi dan Teknik sidang dan Kepemimpinan dan Manajemen Organisasi, sedangkan yang non formal adalah Makrab Pengurus Himoto, Senam Pagi dan Games serta Pengabdian kepada Masyarakat.

Pembukaan acara Upgrading dimulai oleh Pembawa Acara Yolana Nursyafti pada jam 17:00 – 17:10 WIB yang dihadiri oleh Dewan Penasehat Organisasi (DPO) Rizki Kurnia Ramadhan,Pemateri Haris Naufaldi dan Dewan Pengurus Harian (DPH) Himpunan Mahasiswa Teknik Otomotif Periode 2019/2020 serta seluruh anggota kepengurusan Himoto FT UNP kabinet Mayana. Acara Upgrading dibuka dengan mengucapkan ”Bismillah” yang bertemakan “Hidupkan Kebersamaan, Tumbuhkan Persatuan untuk Menjalin Himoto Satu”.

Materi Upgrading disampaikan oleh Haris Naufaldi dari Jurusan Teknik Otomotif dengan materi pelaksanaan persidangan dalam organisasi selama pada jam 17:30-18:30 WIB. Materi yang disampaikan meliputi (1) Pengertian persidangan, (2) Unsur-unsur persidangan, (3) Presidium sidang, (4) Peserta sidang, (5) Tata tertib sidang, (6) Istilah-istilah dalam persidangan, dan (7) Aturan ketuk palu. Setelah penyampaian materi dilanjutkan dengan praktek pimpinan sidang agar peserta lebih memahami materi yang disampaikan.
Pada malam harinya jam 19:30-21:00 WIB dilanjutkan dengan acara Malam Keakraban (Makrab) di lokasi Tiger Camp. Tujuan Makrab adalah menjalin kedekatan dan kerjasama antar pengurus Himoto FT UNP kabinet Mayana. Dengan suasana hujan Pengurus Himoto FT UNP kabinet Mayana tetap melanjutkan Makrab di dalam tenda, disinilah Pengurus Himoto FT UNP kabinet Mayana diberi tantangan untuk mengingat nama-nama pengurus Himoto FT UNP kabinet Mayana yang ikut serta dalam kegiatan Upgrading, bagi pengurus yang salah atau lupa dalam penyebutan nama pengurus yang lainnya maka peserta akan di beri hukuman. Acara Makrab ini berhasil dilaksanakan dengan lancar dan hikmah walaupun keadaan di luar tenda sedang hujan.

Senam pagi di lokasi Tiger Camp dimulai pada hari Minggu tanggal 27 Oktober jam 07:00 WIB yang dilakukan oleh semua Pengurus Himoto FT UNP kabinet Mayana. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah semangat di pagi hari yang dipimpin oleh Samsul Arifin dan Ilham Febriansyah.

Sharing session disampaikan oleh Rizki Kurnia Ramadhan dan Agus dengan Moderator Ringgi Anggara. Kegiatan ini dilaksanakan pada jam 09:00-09:40 WIB dan dihadiri oleh DPH dan anggota Kepengurusan Himoto FT UNP kabinet Mayana.

Materi kegiatan di hari 2 disampaikan oleh Anggi yang dimulai jam 09:40-10:40 WIB dengan judul Kepemimpinan, Menajemen Organisasi dan Tim Work. Materi yang disampaikan meliputi (1) Pengertian kepemimpinan, (2) Tujuan kepemimpinan, (3) Fungsi kepemimpinan, (4) Sifat-sifat pemimpin, (5) Pengertian organisasi, (6) Fungsi organisasi, dan (7) Tips membagi waktu oganisasi dengan kuliah. Setelah penyampaian materi dilanjutkan sesi tanya jawab agar peserta lebih mengerti dan memahami semua materi yang disampaikan.

Setelah menerima materi kepimpinan langsung dipraktekkan dengan salah satu game memasukkan paku ke dalam botol yang membutuhkan kekompakan dan kerjasama antar kelompok untuk memasukkan paku ke dalam botol. Tujuan outbound ini adalah (1) Menumbuhkan sikap kepemimpinan dan keberanian dalam mengambil keputusan, (2) Meningkatkan sportifitas, (3) Meningkatkan motifasi dalam kerjasama kelompok, (4) Meningkatkan kemampuan berkomunikasi secara efektif, (5) Menumbuhkan komitmen pada norma yang disepakati, (6) Menumbuhkan semangat berkompetisi dalam konteks untuk mencapai tujuan bersama, (7) Membangun sikap pantang menyerah dalam menyelesaikan permasalahan, (8) Melatih membuat perencanaan yang matang dan koordinasi tim yang rapi, dan (9) Melatih kemampuan mengambil keputusan yang efektif dalam situasi sulit.

Seluruh Pengurus berharap, setelah kegiatan ini dilaksanakan mampu meningkatkan kinerja HIMOTO FT UNP periode 2019/2020 kabinet Mayana selama masa kepengurusan. Selanjutnya, penutupan acara Upgrading dan foto bersama dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 27 Oktober 2019 jam 16:00 WIB.
Kabinet Mayana 90…! Satu Suara…!! Satu Pemikiran…!!! Satu Perjuangan…!!!! Hidup Mahasiswa…!!!!!
[Berita oleh : Huminfo Himoto FT UNP 90]